Kamis, 16 Februari 2017

Gejala Penyebab Gendang Telinga Pecah Dan Infeksi Serta Cara Mengobatinya

Gendang telinga merupakan salah satu organ manusia yang dapat mempengaruhi pendengaran karena dapat menghantarkan getaran suara dari luar yang dibawa oleh udara menuju tulang pendengaran didalam telinga tengah dan sangat sensitif dengan gelombang bunyi yang masuk. Sehingga bunyi selemah apapun tetap bisa terdengar oleh anda jika organ anda yang satu ini masih dalam kondisi baik dan normal. Gendang telinga atau dikenal dengan bahasa latinnya membrana tympani . Apapun kerusakan yang terjadi pada gendang telinga anda, hal itu dapat mempengaruhi aktivitas keseharian anda.

Organ ini mudah mengalami kerusakan karena merupakan organ yang terdiri dari jaringan atau selaput tipis sebagai pembatas antara telinga tengah dan telinga luar. Begitu tipisnya selaput ini menjadikannya rentan dengan bunyi yang bervolume tinggi, suhu tubuh yang berlebihan dan faktor-faktor penyebab lainnya. Umumnya yang terjadi dengan selaput tipis ini jika mengalami kerusakan adalah robek atau pecah atau berlubangnya selaput atau membran tersebut. Umumnya gendang telinga yang didalamnya terdapat organ dengan nama rumah siput dapat membersihkan diri sendiri karena dapat menghasilkan cairan yang berwarna kuning.

Gejala Penyebab Gendang Telinga Pecah Dan Infeksi Serta Cara Mengobatinya

Cairan berwarna kuning tersebut akan diproduksi oleh telinga saat anda tidur dengan cara mengikat kotoran yang terdapat didalam telinga seperti binatang kecil, debu serta kuman-kuman yang terdapat didalam telinga. Dengan kata lain cairan berwarna kuning tersebut bersifat sebagai anti bakteri dan menjaga telinga anda tetap lembab sehingga tidak mudah iritasi. Karena itu salah satu panca indera ini merupakan organ yang vital karena memiliki banyak sekali kelebihan dan sangat rentan sehingga harus selalu diperhatikan dan dijaga.


Gejala Penyebab Gendang Telinga Pecah Dan Infeksi Serta Cara Mengobatinya

Cara Menjaga Gendang Telinga Agar Berfungsi Dengan Baik

Banyak cara yang dapat anda lakukan serta perhatikan untuk selalu menjaga gendang telinga anda dalam keadaan baik dan selalu berfungsi dengan sangat baik sehingga tidak mengganggu aktivitas anda sehari-hari. Mungkin anda bisa mengikuti dan memperhatikan beberapa saran berikut :

1. Gunakan pembersih telinga, disarankan untuk tidak menggunakan cutton bud karena tidak optimal bahkan dapat menyebabkan hal-hal lain yang tidak diinginkan dapat terjadi. Datanglah ke dokter untuk membersihkan telinga anda agar lebih optimal dan langsung ditangani oleh ahlinya.

2. Mengunyah makanan dengan baik, disarankan mengunyah makanan yang jangan terlalu keras sehingga aktivitas rahang kita tidak terlalu besar karena itu akan mempengaruhi syaraf yang menghubungkan indera perasa dengan indera pendengaran tersebut. Karena pada saat anda mengunyah makanan dengan baik, kotoran didalam telinga akan dikeluarkan dengan sendirinya.

3. Terapi lilin, penggunaan lilin khusus untuk telinga juga disarankan karena tanpa memasukkan suatu benda kedalam lubang telinga terlalu dalam sehingga tidak akan ada resiko merusak gendang telinga dan penggunaanya juga cukup mudah.

4. Jangan menggaruk telinga, dengan menggaruk telinga maka kulit telinga yang tipis dapat terluka dan terjadi infeksi dan itu sangat besar kemungkinan mempengaruhi organ yang ada didalamnya.

5. Tutup telinga anda saat mendengar suara yang sangat keras sehingga gendang telinga anda tidak mengalami gangguan dan tidak shock akibat suara keras yang masuk kedalam telinga.

6. Perikasakan ke dokter, dokter merupakan ahlinya sehingga jika anda mengalami gangguan dengan telinga dan pendengaran anda dapat konsultasi dan perikasakan ke dokter mengenai hal tersebut.

7. Bersihkan daun telinga dengan baby oil, baby oil memiliki kandungan yang cukup aman untuk kulit. Minyak ini sangat aman dan lembut dikulit sehingga tidak menimbulkan iritasi dan kerusakan pada kulit telinga yang tipis dan sangat sensitive.

8. Perawatan rutin, bersihkan telinga secara berkala agar telinga anda bagian luar dan dalam selalu terjaga dan dalam kondisi yang baik. Jika ada sesuatu yang tidak biasa dan patut dipertanyakan silahkan konsultasikan ke ahlinya atau dokter.

9. Bersihkan lingkungan sekitar anda tinggal, kebersihan lingkungan memiliki andil dalam menjaga kondisi telinga anda. Lingkungan yang kotor atau tidak baik dapat menimbulkan kuman-kuman penyakit.

Penyebab Gendang Telinga Pecah dan Infeksi

Jika anda telah melakukan hal-hal diatas dan ternyata gendang telinga anda masih mengalami kerusakan atau pecahnya gendang telinga maka anda dapat konsultasi ke ahlinya. Hal-hal yang dapat menyebabkan pecahnya gendang telinga bisa dikarenakan beberapa hal berikut :

1. Infeksi, umumnya gendang telinga pecah terjadi pada anak-anak tetapi tidak menutup kemungkinan hal ini terjadi pada orang dewasa. Infeksi yang terjadi yang terletak di telinga tengah terjadi dengan menumpuknya cairan dibelakang gendang telinga. Tekanan karena penumpukan cairan inilah yang menyebabkan gendang telinga atau membran tympani menegang akibat dari dorongan cairan tersebut dan akhirnya pecah.

2. Tekanan, aktivitas-aktivitas yang dapat menyebabkan gendang telinga pecah atau berlubang bisa dikarenakan menyelam dengan scuba, terbang dalam pesawat, mengemudi di datarn tinggi. Sangat disarankan untuk menggunakan pelindung telinga agar tekanan yang masuk dapat diminimalisir.

3. Cedera atau trauma, cutton buds dan suara yang keras merupakan penyebab gendang telinga pecah atau robek. Penggunaan cutton buds yang tidak hati-hati dapat menyebabkan cedera pada gendang telinga anda bahkan dapat menyebabkan robeknya selaput tipis tersebut. Suara yang keras diatas rata-rata yang masuk ke gendang telinga anda akan menyebabkan gendang telinga anda trauma sehingga bisa menyebabkan pecahnya membran tympani tersebut. Baca juga artikel kesehatan telinga lainnya: Nama Obat Tetes Telinga Bernanah Di Apotik Umum Paling Ampuh.

Cara Mengobati Gendang Telinga Pecah atau Robek

Apa gejala yang diakibatkan oleh gendang telinga yang pecah atau robek? Gejalanya ada beberapa macam, ada yang dikarenakan nyeri yang dirasakan dan ada juga yang mengalami pecah atau robeknya gendang telinga dengan keluarnya cairan berwarna kuning atau darah. Gejala atau indikasi lain adalah mengalami gangguan pendengaran untuk sementara waktu serta terkadang disertai dengan telinga yang berdengung dan jika gendang telinga pecahnya parah maka disertai pusing atau lemahnya otot wajah.

Cara mengobati gendang telinga yang pecah atau robek yaitu salah satunya dengan memberikan obat penghilang rasa sakit atau analgetik. Ada juga beberapa cara lain yang lebih sederhana yaitu kompres sekitar telinga anda dengan air hangat beberapa kali dalam sehari. Cara lainnya adalah dengan penambalan, akan dilakukan penambalan pada gendang telinga yang robek dengan menggunakan lapisan khusus yang jaringan syarafnya sama dengan gendang telinga anda sehingga dapat merangsang pertumbuhan gendang telinga yang rusak.

Antibiotik berguna untuk menyembuhkan infeksi yang menyebabkan pecahnya gendang telinga dan berfungsi melindungi dari infeksi baru lainnya yang dapat ditimbulkan. Umumnya dokter akan memberikan obat berupa pil atau obat tetes telinga. Berikutnya yang terakhir adalah dengan operasi gendang telinga dan ini merupakan proses penambalan gendang telinga yang robek tadi dengan menggunakan jaringan tubuh lain yang memiliki jaringan syaraf yang hampir sama sehingga tidak mengurangi fungsi dari gendang telinga anda.

Setelah mengalami pecahnya atau robeknya gendang telinga, sebaiknya anda menghindari hal-hal ini apalagi jika anda dalam proses penyembuhan dari pecahnya atau robeknya gendang telinga: jangan membuat aktivitas pada bagian hidung terlalu berat karena aktivitas pada hidung yang terlalu besar dapat menyebabkan tekanan yang kuat di telinga bagian dalam dan dapat meningkatkan rasa sakitserta perhatikan juga kondisi telinga anda. Jagalah agar selalu tetap lembab dan jangan dalam keadaan basah karena dapat memperlambat proses penyembuhan.

Demikian beberapa info mengenai gejala penyebab gendang telinga pecah dan infeksi serta cara mengobatinya. Sekian dari www.obatpusing.com Semoga bermanfaat!
Previous Post
Next Post

0 komentar: